Dijanji Hadiah, Remaja 16 Tahun Cabuli 8 Orang Anak Selama 2 Tahun

Suriadi
Suriadi

Minggu, 10 Desember 2017 21:13

Dijanji Hadiah, Remaja 16 Tahun Cabuli 8 Orang Anak Selama 2 Tahun

 

Trotoar.id — Seorang Anak Baru Gede (ABG) berusia 16 tahun yang seharusnya menjadi tauladan terhadap adik-adiknya, justru berbuat yang tak senonoh kepada anak yang berusia 7-10 tahun.

Perlakuan RSK (16) remaja ABG nekat berbuat tak senonoh dengan melakukan pencabulan terhadap delapan orang anak yang berusia di bawah 10 tahun.

Kejadian tersebut terjadi di wilayah hukum Polda Jawa Barat. Hal itu di akui Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Yusril Yunus, yang mengungkapkan pencabulan sudah dilakukan terhadap delapan anak selama 2 tahun terakhir.

Perlakuan bejat RSK terbongkar, saat salah satu korban sering mengeluh kesakitan di bagian duburnya, sehingga keluarga korban melakukan pemeriksaan dan di ketahui korban merupakan korban pencabulan.

Setelah mengetahui dan menerima laporan korban, pihak kepolisian langsung mengejar pelaku dan saat ini pelaku berhasil diamankan di Polres Tasikmalaya Jawa Barat.

“Saat ini pelaku sudah kita amankan, karena usianya masih di bawa umur, maka akam dititipkan pada yayasan untuk selanjutnya proses hukumnya di lanjutkan,”Kata Kombes Pol Yusril Yunus

Mengingat usia pelaku masih di bawah umur maka pihak kepolisian akan menitipkan pelaku RSK (16) ke yayasan I’anatus Shibyan di Banjar dan di dampingi petugas.


Lebih lanjut, dia mengungkapkan, jika pelaku melakukan aksinya di sebuah kamar mandi, dan untuk memudahkan aksinya pelaku menjanjikan sebuah hadiah kepada korban untuk mau di “gituin”

Bahkan korban, lanjut dia dilarang untuk menceritakan hal yang dialaminya kepada siapa pun, namun karena salah satu korban mengeluh kesakitan barulah kasus ini terbongkar.

“Korban di Cabuli dengan iming-iming sebuah hadiah, dan korban juga dilarang menceritakan yang dialaminya kepada orang tuanya,” tambahnya. (**)

 Komentar

Berita Terbaru
Politik25 September 2023 23:57
Syamsuddin Hamid Undang Nurdin Halid Hadiri Deklarasi 1 Oktober
Mantan Bupati Kabupaten Pangkep dan  kepulauan dua periode Syamsuddin Hamid mengundang Nurdin Halid untuk menghadiri deklarasi Dirinya sebagai calon ...
Politik25 September 2023 23:27
Putra Bungsu Jokowi Resmi Jabat Ketua Umum PSI
Putra Bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep, kini resmi menjabat sebagai Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) ...
Daerah25 September 2023 19:54
Sidang Paripurna Terakhir, Legislator Akui Kepemimpinan Ilham Azikin
Fraksi-fraksi di DPRD Bantaeng memberikan apresiasi terhadap pemerintahan Ilham Azikin-Sahabuddin. Hal itu terungkap dala. sidang paripurna pembahasan...
Politik25 September 2023 17:53
Pembekalan Bacaleg Tak Pernah Digelar Samsuddin Hamid: Kita Ingin Golkar Seperti Dulu
Mantan Bupati Pangkep Syamsuddin Hamid mengaku sangat miris melihat kondisi partai Golkar dl Sulawesi Selatan saat ini....