Kuasa Hukum Sofyan Syam Sebut Ada Kejanggalan Dalam Tuntutan JPU

Suriadi
Suriadi

Kamis, 14 Maret 2019 16:55

Kuasa Hukum Sofyan Syam Sebut Ada Kejanggalan Dalam Tuntutan JPU

TROTOAR.ID, PANGKEP — Dugaan pelanggaran yang dilakukan Politisi Partai Golkar Sofyan Syam terus berlanjut hingga ke Pengadilan,  bahkan dalam sidang lanjutan yang digelar di Pengadilan Negeri (PN)  Pangkep  hari ini.

Dalam. sidang tersebut terlihat sejumlah pendukung Sofyan Syam beserta Ormas mengawal proses sidang dalam agendan pembacaan pembelaan terdakwa.

Kuasa Hukum Sofyan Syam, Sulfikar menganggap jika kasus yang disangkakan kepada Sofyan Syam memiliki kejanggalan,  mengingat sejumlah keterangan saksi yang berasal dari anggota Bawaslu pangkep

“Saya melihat ada kejanggalan yang disampaikan, dalam keterangan saksi terakhir dari Jaksa Penuntut Umum (JPU), laporan ini berawal dari media sosial WhatsApp, Selain barang bukti yang disebut saksi juga ikut hilang, “ujar Sulfikar.

Sulfikar meyakini jika kliennya tidak melakukan pelanggaran pemilu sebagai calon legislatif (caleg), lantaran tidak ditemukannya unsur pelanggaran seperti yang disangkakan

“Dari beberapa saksi yang diperiksa hari ini, saya tidak menemukan dugaan pelanggaran apa-apa seperti yang di sangkakan kepada klien kami,” tambahnya.

Sidang ini sendiri dipimpin majelis hakim Dwi Hatmodjo, Andi Imran Makkulau, dan Fajar Pramono. Dimana JPU dari Kejaksaan Negeri Pangkep menuntut Sofyan Syam dengan pasal 493 jo pasal 280 ayat 2 huruf f jo pasal 1 angka 35 UU RI nomor 07 tahun 2017 tentang Pemilu dengan nomor register perkara PDM-01/EUH.1/PEMILU/02/2019. (*)

 Komentar

Berita Terbaru
Metro16 April 2024 22:54
Projo Sulsel Bergabung dalam Penanaman Pohon Bareng Pemprov Sulsel di Hari Bumi
Organisasi kemasyarakatan pendukung Presiden Joko Widodo, Projo Sulsel, akan turut serta dalam kegiatan penanaman pohon bersama Pemerintah Provinsi Su...
Politik16 April 2024 22:28
Matador’s Perjuangan Resmi Dukung Syahar Maju Pilkada Sidrap
Matador's Perjuangan, salah satu organisasi besar di Indonesia Timur, menggelar rapat kerja di Kantor Sekertaris Dewan Pimpinan Cabang DPC ...
Parlemen16 April 2024 22:23
Pimpin Rapat, Syahar Minta Dinas Pertanian, Syahar Minta Penyaluran Bibit Dipercepat
Wakil Ketua DPRD Sulawesi Selatan, Syaharuddin Alrif, memimpin rapat monitoring dan evaluasi bersama Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perkebuna...
Metro16 April 2024 19:47
Makassar Government Center (MGC) Siap Diresmikan pada Juli Mendatang
Walikota Makassar Mohammad Ramdhan Danny Pomanto melakukan peninjauan pembangunan Makassar Government Center (MGC)...