Site icon Trotoar.id

DM: Kami Tidak Mau Usung Kandidat “Baraccung” di Pilkada Serentak

TROTOAR.ID, MAKASSAR —  Ketua Deks Pilkada Yang juga Sekretaris DPD Gerindra Sulawesi Selatan menegaskan partainya tidak akan mengusung kandidat “Baraccung” Atau yang tidak memiliki komitmen untuk mendorong kesejahteraan rakyat . 

Sebab selama ini kandidat yang diusung dan menang di pilkada lebih pada mendorong pembangunan Infrastruktur sementara sektor kehidupan masyarakat terabaikan 

“Partai Kami memiliki komitmen tinggi terhadap kesejahteraan rakyat, sehingga kami mau mengusung kandidat yang juga memiliki komitmen bukan cuma Janji alias “Baraccung”, ” Kata Darmawangsyah Muin 

Selain kandidat yang memiliki komitmen mensejahterakan rakyat partai Besutan Prabowo Subianto juga Ingin mereka yang diusung dan terpilih bisa memberikan kontribusi politik terhadap Gerindra pada event politik yang akan datang

Sehingga dijelaskan, dengan dilakukan uji kepatutan dan kelayakan terhadap bakal calon Kepala daerah partainya ingin mendalami karakter sosok calon pemimpin yang akan diusungnya 

“Kita tidak mau membeli kucing dalam Karung, makanya kami melakukan uji kelayakan dan kepatutan terhadap Bakal calon kepala daerah, ” Jelasnya 

Selain itu, dia juga menyebutkan pelaksanaan  uji Kepatutan dan kelayakan akan digelar hingga 20 Februari yang di mulai hari ini. 

Dimana untuk hari pertama dan kedua, ada 10 kandidat calon Bupati Bulukumba yang akan mengikuti proses uji kelayakan dan kepatutan di partai Gerindra. (Upi)

Exit mobile version