MAKASSAR, TROTOAR.ID — Panitia Pelaksana Musyawarah Cabang Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Makassar telah menetapkan dua calon ketua umum, yakni Rifad Syawal dan Gatot Ariwin.
Dalam agenda Penetapan, Pencabutan Nomor Urut, serta Fit and Proper Test Calon Ketua Umum BPC HIPMI Makassar yang digelar di Hotel Claro pada Selasa (18/2/2025) malam, kedua kandidat secara resmi mendapatkan nomor urut masing-masing. Gatot Ariwin mendapat nomor urut 1, sementara Rifad Syawal memperoleh nomor urut 2.
Menanggapi hasil pencabutan nomor urut, Gatot Ariwin mengungkapkan harapannya bahwa nomor urut 1 akan membawa keberuntungan, seperti yang terjadi pada pasangan Munafri Arifuddin-Aliyah Mustikan Ilham yang berhasil memenangkan Pilwali Makassar 2024.
“Mudah-mudahan nomor urut 1 ini membawa keberuntungan, karena pada Pilwali Makassar lalu, nomor urut 1 juga menjadi pemenang,” ujarnya.
Meski demikian, Gatot menegaskan bahwa kompetisi dalam pemilihan Ketua HIPMI Makassar harus berlangsung secara kondusif dan sportif demi kemajuan organisasi ke depan.
“Siapapun yang terpilih nantinya, tujuan kita tetap sama, yakni membawa HIPMI Makassar ke arah yang lebih baik,” tambahnya.
Sementara itu, Rifad Syawal menegaskan bahwa nomor urut bukan sekadar angka, tetapi juga mencerminkan tanggung jawab besar untuk membawa HIPMI Makassar semakin maju.
“Saya berkomitmen agar HIPMI Makassar lebih berperan dalam mendorong sinergi antara pemerintah dan sektor swasta guna menciptakan iklim usaha yang lebih baik,” ujar Rifad.
Ia juga menekankan pentingnya menjadikan HIPMI sebagai rumah besar bagi pengusaha muda dengan mengedepankan integritas, inovasi, dan semangat kebangsaan.
Ketua Dewan Pengarah atau Steering Committee (SC), Rahmat Baitullah, menyampaikan bahwa masih ada tahapan selanjutnya yang akan dilalui oleh kedua kandidat, termasuk Debat Kandidat yang dijadwalkan berlangsung pada 26 Februari 2025.
“Debat kandidat rencananya akan disiarkan langsung oleh salah satu televisi nasional. Kami masih dalam tahap komunikasi dengan beberapa stasiun TV, sehingga belum bisa diumumkan secara resmi. Setelah itu, musyawarah akan digelar pada 7 Maret 2025 di Hotel Claro,” jelas Rahmat.
Selain itu, Rahmat mengungkapkan bahwa pihaknya tengah mempersiapkan pendaftaran calon anggota yang berhak memilih dalam pemilihan Ketua Umum HIPMI Makassar.
“Sesuai ketentuan, hanya anggota berusia di bawah 41 tahun yang berhak memilih. Berdasarkan estimasi sementara, jumlah pemilih berkisar antara 300 hingga 500 orang. Namun, jumlah ini bisa bertambah karena pendaftaran masih akan dibuka,” pungkasnya.
Komentar