Danny Harap STQH Ke -32 Di Sidrap Kafilah Kota Makassar Kembali Raih Juara Umum Berkualitas

MUHAMMAD LUTFI
MUHAMMAD LUTFI

Rabu, 02 Juni 2021 14:34

 Walikota Makassar Moh Ramdhan "Danny" Pomanto melepas peserta Kafilah Seleksi Tilawatil Quran dan Hadits (STQH) ke -32 Kota Makassar di ruang Sipakatau Kantor Balaikota Makassar. Rabu (2/6/2021).
Walikota Makassar Moh Ramdhan "Danny" Pomanto melepas peserta Kafilah Seleksi Tilawatil Quran dan Hadits (STQH) ke -32 Kota Makassar di ruang Sipakatau Kantor Balaikota Makassar. Rabu (2/6/2021).

Trotoar.id, Makassar — Walikota Makassar Moh Ramdhan “Danny” Pomanto melepas peserta Kafilah Seleksi Tilawatil Quran dan Hadits (STQH) ke -32 Kota Makassar di ruang Sipakatau Kantor Balaikota Makassar. Rabu (2/6/2021).

Para Kafilah yang dilepas Walikota akan mengikuti seleksi STQH pada tingkat provinsi Sulsel yang diselenggarakan di Kabupaten Sidenreng Rappang berlangsung selama lima hari mulai tanggal 3 hingga 7 juni 2021.

Dalam sambutannya Walikota Danny Pomanto meminta kepada kafilah yang mengikuti STQH kembali merebut juara umum yang diraih pada tahun sebelumnya.

“Harapan Pemerintah kota Dan Warga Makassar kafilah kita kembali menjadi juara umum seperti pada tahun lal,u,” kata Danny

Menurut Danny sebagai kota tempat berkumpulnya hafidz dan hafidzah Pemkot Makassar akan sungguh meningkatkan keimanan umat islam, olehnya itu dirinya akan mengaktifkan kembali pengajian lorong.

“Saya bersama ibu Fatmawati Rusdi akan Melanjutkan Program MTQ Lorong, saya lorong satu Hafidz untuk pendanaannya berasal dari infaq dan shadaqah,” jelas Danny.

Kabag Kesra Kota Makassar Moh. Syarif menjelaskan Kafilah yang diberangkatkan ke Sidrap, terdiri dari 5 orang official pendamping 10 dan 20 kafilah.

“20 orang kafilah akan mengikuti keseluruhan cabang lomba termasuk 3 cabang lomba utama yakni tilawah, hifzil dan tafsir Al’quran dan hadist,” jelasnya.

Kepala Kantor Departemen Agama Kota Makassar D Arsyad Ambo Tuo, Mubaligh dan Guru Mengaji se Kota Makassar Maskur Yusuf serta Ketua Basnaz kota Makassar H.Ashar Tamanggong.*  

Penulis : Ady

 Komentar

Berita Terbaru
Politik28 Maret 2024 20:16
NasDem Siapkan Fatmawati Rusdi Sebagai Calon Walikota Makassar di Pemilihan 2024
Partai NasDem telah menyiapkan satu nama yang akan didorong maju dalam Pemilihan Walikota Makassar 2024. Nama tersebut adalah Fatmawati Rusdi....
Metro28 Maret 2024 19:39
PD Tidar Sulsel Menggelar Acara Buka Puasa Bersama Ratusan Anak Yatim
Pengurus Daerah Tidar yang juga sayap partai Gerindra menggelar buka puasa bersama ratusan anak yatim di hotel Remcy Makassar ...
Metro28 Maret 2024 16:43
PJ Gubernur Sulsel Pimpin Rakor Pengamanan Mudik Idul Fitri
Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Bahtiar Baharuddin, memimpin Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Operasi Terpusat Ketupat 2024 guna memastikan arus m...
Metro28 Maret 2024 00:02
Pj Ketua DWP Kota Makassar Fadliah Firman Dampingi Menteri PPPA Kunjungi KWN Fatimah Az-Zahra
Pj Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Makassar, Fadliah Firman, didampingi oleh sejumlah pengurusnya, turut serta dalam kunjungan Menteri Pember...