Pilkada Makassar

Dr. Udin Saputra Pimpin Pelatnas PDIP di Bogor, Mantapkan Strategi Pemenangan Indira-Ilham

MUHAMMAD LUTFI
MUHAMMAD LUTFI

Rabu, 18 September 2024 14:35

Dr. Udin Saputra Pimpin Pelatnas PDIP di Bogor, Mantapkan Strategi Pemenangan Indira-Ilham

Makassar, Trotoar.id – Anggota DPRD Makassar dari PDI-P, dr. Udin Malik, memimpin langsung Tim Pemenangan pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail – Ilham Fauzi Uskara, dalam kegiatan Pelatihan Nasional (Pelatnas) PDI-P yang digelar di Bogor, Jawa Barat, pada Rabu, 18 September 2024.

Menurut dr. Udin, tim pemenangan ini sangat antusias dalam mengikuti pembekalan tersebut.

“Kami sangat bersemangat dalam mengikuti pelatihan ini sebagai bagian dari persiapan menghadapi Pilkada serentak tahun ini,” jelasnya.

Dia juga menjelaskan bahwa tim pemenangan yang dibawa ke Bogor berjumlah sembilan orang, di mana mereka akan mendapatkan bimbingan khusus mengenai strategi memenangkan Pilwalkot Makassar.

“Setiap anggota tim sudah memiliki tugas dan perannya masing-masing. Ada yang bertanggung jawab di bidang kampanye, manajerial, hukum, komunikasi politik, penggalangan relawan, media sosial, saksi, hingga data dan survei,” ungkap Udin Malik.

Dr. Udin juga menekankan bahwa sejauh ini timnya telah bekerja sesuai dengan tahapan yang ditetapkan oleh KPU Makassar, dan seluruh persiapan terus berjalan untuk memperkuat posisi pasangan Indira-Ilham di Pilkada mendatang.

Ia berharap bahwa seluruh ilmu dan strategi yang didapatkan selama pelatihan bisa langsung diterapkan untuk meningkatkan efektivitas kampanye menjelang hari pencoblosan pada 27 November 2024.

“Kami optimis, dengan persiapan yang matang dan strategi yang terarah, kemenangan di Pilwalkot Makassar pada 27 November akan kita raih,” tegas dr. Udin Saputra.

Penulis : Awal

 Komentar

Berita Terbaru
Politik15 Oktober 2024 19:37
Ratusan Warga Sibulue Kabupaten Bone Antusias Sambut Danny Pomanto dalam Kampanye
Bone, Trotoar.id — Ratusan warga Dusun Calo, Kelurahan Maroangin, Kecamatan Sibulue, Kabupaten Bone, memadati lokasi kampanye Calon Gubernur Sulawes...
Politik15 Oktober 2024 19:33
Danny Pomanto, Cagub Sulsel Nomor 1, Dapat Sambutan Hangat di Kabupaten Bone
Bone, Trotoar.id – Calon Gubernur Sulawesi Selatan (Cagub Sulsel) nomor urut 1, Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto, bersama pasangannya, Azhar...
Metro15 Oktober 2024 19:33
Pemprov Sulsel Gelar Seleksi ASN untuk MTQ Korpri Tingkat Nasional 2024
Makassar, Trotoar.id – Dalam persiapan mengikuti Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) VII Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Tingkat Nasional, ...
Metro15 Oktober 2024 17:05
Pemprov Sulsel Gelar Operasi Gratis Celah Bibir dan Lelangit dalam Rangka HUT ke-355
Makassar, Trotoar.id — Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-355 Sulawesi Selatan, Pemerintah Provinsi Sulsel akan mengadakan bakti so...