Setelah Digusur NA, Kandang PSM Makassar Ternyata Jadi Lokasi Pertambangan Ilegal

Awal Nur
Awal Nur

Senin, 24 Mei 2021 18:27

Kondisi Stadion Mattoanging usai dibongkar.
Kondisi Stadion Mattoanging usai dibongkar.

TROTOAR, MAKASSAR—Betapa ironisnya, pasca pembongkaran stadion Mattoanging mengalami berbagai polemik hingga menelan korban jiwa.

Diketahui, stadion tersebut digusur oleh Gubernur (Nonaktif) Nurdin Abdullah untuk dibangun kembali, namun belum sempat dibangun Nurdin malah ditangkap KPK dalam dugaan suap dan gratifikasi proyek infastruktur jalan.

Selain proyek pembangunannya yang tak jelas kapan akan selesai, Kandang PSM Makassar ini juga dijadikan lokasi pertambangan liar oleh oknum yang tak bertanggung jawab.

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Sulawesi Selatan Mujiono menyebutkan bahwa kubangan besar dengan kedalaman kurang lebih 4 meter di dalam kawasan Stadion Mattoanging adalah lubang tambang dan tempat orang-orang  menggali untuk mengambil besi tua pondasi stadion.

“Itu bekas galian tambang liar. Ada beberapa masyarakat menambang di sana dan itu ilegal,” kata Mujiono, Senin, 24 Mei 2021.

Hujan turun dan membuat genangan dalam kubangan yang berlumpur membuat dua orang remaja yang sedang berenang di stadion itu tenggelam, Minggu (23/5) siang.

“Dipagar, ada papan bicara, dijaga, tapi anak kecil kadang ada saja caranya (untuk masuk bermain),” kata Plt Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman. (Alam)

 Komentar

Berita Terbaru
Politik29 Maret 2024 04:22
Partai NasDem Sulsel Siapkan Arham Basmin Sebagai Calon Kuat di Pilkada Luwu
Dalam persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, Partai NasDem di Provinsi Sulawesi Selatan telah menegaskan akan mengusung kader inte...
News28 Maret 2024 22:04
PJ Bupati Luwu Serahkan LKPD TA 2023 ke BPK
Pj. Bupati Luwu, Muh. Saleh, menyerahkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) (Unaudited) T.A. 2023 kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perw...
Politik28 Maret 2024 20:16
NasDem Siapkan Fatmawati Rusdi Sebagai Calon Walikota Makassar di Pemilihan 2024
Partai NasDem telah menyiapkan satu nama yang akan didorong maju dalam Pemilihan Walikota Makassar 2024. Nama tersebut adalah Fatmawati Rusdi....
Metro28 Maret 2024 19:39
PD Tidar Sulsel Menggelar Acara Buka Puasa Bersama Ratusan Anak Yatim
Pengurus Daerah Tidar yang juga sayap partai Gerindra menggelar buka puasa bersama ratusan anak yatim di hotel Remcy Makassar ...