Pemprov Sulsel

Prof Zudan Arif Dukung Gerakan Infak Muhammadiyah dalam Milad ke-112

MUHAMMAD LUTFI
MUHAMMAD LUTFI

Senin, 23 Desember 2024 20:42

Prof Zudan Arif Dukung Gerakan Infak Muhammadiyah dalam Milad ke-112

Pangkep, Trotoar.id — Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Prof Zudan Arif Fakrulloh, mengapresiasi dan mendukung penuh gerakan infak yang digagas Muhammadiyah Sulsel dalam momentum Milad ke-112. Acara ini berlangsung di Gedung PT Semen Tonasa, Kabupaten Pangkep, pada Minggu (22/12/2024).

Dalam sambutannya, Prof Zudan menyebut gerakan infak ini sebagai inisiatif luar biasa yang mampu memberikan dampak signifikan bagi masyarakat.

Ia mencontohkan keberhasilan program Sedekah Seribu Sehari (S3) yang ia jalankan saat menjabat sebagai Pj Gubernur Sulbar dan selama lebih dari tujuh bulan di Sulsel.

Program tersebut berhasil mengumpulkan lebih dari Rp2,5 miliar dari partisipasi ribuan pegawai Pemprov Sulsel.

“Saya menyarankan agar infak harian ini diterapkan kepada seluruh anggota Muhammadiyah, khususnya para ibu-ibu yang berperan besar dalam menggerakkan program ini. Dengan kontribusi Rp5.000 per hari dari jutaan anggota Muhammadiyah, saya yakin kita bisa menciptakan perubahan besar,” ujar Prof Zudan.

Prof Zudan juga menyampaikan apresiasi kepada Muhammadiyah dan Pemerintah Kabupaten Pangkep atas kontribusi mereka dalam membantu masyarakat selama proses Pilkada dan penanganan musibah banjir yang melanda Sulsel.

“Semoga banjir segera surut, dan semangat kita untuk mencintai Muhammadiyah tidak pernah surut. Terima kasih kepada seluruh jajaran Muhammadiyah yang terus berkontribusi dalam membangun keumatan,” tambahnya.

Bupati Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau, menyambut kehadiran Pj Gubernur Sulsel dan rombongan di acara tersebut.

Ia juga mengabarkan bahwa kondisi banjir di wilayahnya mulai membaik, dengan penurunan signifikan pada air yang sempat menggenangi jalan poros Pangkep.

“Alhamdulillah, jalan poros sudah kembali lancar. Terima kasih atas doa dan dukungan semua pihak,” ungkapnya.

Ketua Muhammadiyah Sulsel, Prof Dr. H. Ambo Asse, menyoroti berbagai pencapaian Muhammadiyah dalam membangun pendidikan di Sulsel.

Saat ini, Muhammadiyah telah mendirikan 443 unit Taman Kanak-Kanak, serta terus mengembangkan SMP, SMA, dan perguruan tinggi di berbagai daerah.

“Kami fokus membangun keumatan melalui pendidikan. Muhammadiyah bukan sekadar aliran atau mazhab, tetapi perserikatan yang berkomitmen membangun masyarakat,” tegasnya.

Ambo Asse juga mengapresiasi kehadiran seluruh cabang Muhammadiyah dari Sulsel dan luar daerah yang tetap antusias menghadiri Milad ke-112 meski di tengah tantangan cuaca.

“Terima kasih kepada Muhammadiyah Pangkep sebagai tuan rumah yang telah menyukseskan acara ini,” pungkasnya.

Acara ini menjadi bukti nyata sinergi antara pemerintah dan Muhammadiyah dalam mendukung pembangunan dan pemberdayaan masyarakat melalui nilai-nilai keagamaan dan kebersamaan. (*)

Penulis : Addy

 Komentar

Berita Terbaru
News15 Maret 2025 21:40
Diskusi PJI Sulsel: Efisiensi Anggaran Bikin Pariwisata Kembali ke Era Pandemi
Makassar, Trotoar.id – Industri pariwisata Sulawesi Selatan, khususnya di Kota Makassar, mengalami tekanan signifikan akibat kebijakan pemerintah ya...
Metro15 Maret 2025 21:31
Safari Ramadan di Masjid Raudhatul Muflihien: Aspirasi Masyarakat dan Rencana Penataan Pasar Terong
Makassar, Trotoar.id– Dalam rangka acara Safari Ramadan di Masjid Raudhatul Muflihien, Munafri Arifuddin memanfaatkan kesempatan berharga untuk bers...
Daerah15 Maret 2025 21:25
Bupati Barru Sidak SMPN 22, Soroti Minimnya Fasilitas Toilet dan Pengelolaan Sampah
Barru, Trotoar.id – Bupati Barru, Andi Ina Kartika Sari, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke SMPN 22 Barru, Kamis (13/3/2025), guna meninjau lang...
Daerah15 Maret 2025 21:20
Jelang IdulFitri, Warga Pujananting Antusias Serbu Gerakan Pangan Murah
Barru, Trotoar.id – Menjelang Idulfitri 1446 H, warga Pujananting berbondong-bondong mendatangi Gerakan Pangan Murah (GPM) yang diselenggarakan di H...