Pemda Gowa Kembali Sabet Penghargaan Nasional

Suriadi
Suriadi

Rabu, 06 Desember 2017 19:24

Pemda Gowa Kembali Sabet Penghargaan Nasional

 

Trotoar.id, JAKARTA – Kabupaten Gowa kembali mendapat apresiasi dari pusat. Kali ini, Gowa di bawah pemerintahan Bupati Adnan Purichta Ichsan, mendapat penghargaan di ajang Perpamsi Award yang diadakan oleh Persatuan Perusahaan Air Minum Seluruh Indonesia (Perpamsi).

Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan, menerima langsung penghargaan yang diserahkan oleh Bappenas di acara pembukaan Musyawarah antar PDAM seluruh Indonesia di Hotel Mercure, Ancol, Rabu (6/12/2017). Gowa mendapat penghargaan ini sebagai Pembina PDAM terbaik di indonesia kategori daerah berpenduduk diatas 500 ribu jiwa.

Penghargaan itu, kata Adnan, selaras dengan komitmen Pemerintah Kabupaten Gowa dalam menjaga dan memelihara sumber air dan ketersediaan air di Gowa. Termasuk menjaga ketersediaan air untuk kabupaten-kabupaten tetangga.

“Kami tentu bersyukur karena upaya dalam menjaga ketersediaan air bersih untuk masyarakat mendapat apresiasi secara nasional,” kata Adnan. Pemkab Gowa, selama ini memang masih komitmen untuk terus mengalokasikan penambahan anggaran untuk PDAM Gowa dalam rangka peningkatan pelayanan.

Direktur PDAM Gowa, Hasanuddin Kamal, yang mendampingi Adnan menerima penghargaan itu, menambahkan, Pemkab Gowa selama ini memang mengalokasikan anggaran yang tidak sedikit, demi ketersediaan air dan peningkatan pelayanan PDAM.

“Menurut saya, penghargaan ini sudah sangat tepat, karena selama ini kita di PDAM merasakan perhatian yang sengat tinggi dari Pemkab. Berkat pembinaan Pemkab juga, PDAM Gowa menjadi salah satu perusahaan air minum daerah yang sehat,” ungkap Hasanuddin.

Kedepan, Hasanuddin, berharap perhatian Pemkab tidak menurun agar pihaknya dapat terus meningkatkan pemenuhan kebutuhan dasar dari masyarajat di bidan air bersih. (*)

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah24 Maret 2025 21:46
Pemkab Sidrap Targetkan 100% Kepesertaan BPJS Kesehatan Gratis untuk Warga
Sidrap, Trotoar.id – Pemerintah Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) berkomitmen untuk memastikan 100% kepesertaan BPJS Kesehatan gratis bagi seluru...
Nasional24 Maret 2025 19:14
Danlantamal VI Pantau Keamanan Jalur Laut dan Sosialisasi Keselamatan Berlayar Jelang Idulfitri 1446 H
Makassar, Trotoar.id – Menjelang perayaan Idulfitri 1446 H/2025 M, Pangkalan Utama TNI AL VI (Lantamal VI) Makassar menggelar pemantauan jalur laut,...
Metro24 Maret 2025 18:30
Wakil Ketua DPRD Sulsel Sufriadi Arif Terima Aspirasi Mahasiswa dalam Aksi Unjuk Rasa
Makassar, Trotoar.id – Wakil Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Sufriadi Arif, menerima aspirasi mahasiswa yang menggelar aksi unjuk rasa di Kant...
Parlemen24 Maret 2025 16:34
Komisi D DPRD Makassar Gelar RDP Bahas PHK Massal di PT. Wahyu Pradana Binamulia
Makassar, Trotoar.id – Komisi D DPRD Makassar menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) untuk membahas kasus Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) massal yang ...