TROTOAR.ID, MAKASSAR — Meski telah melalui sejumlah tahapan proses pemeriksaan kesehatan bakal calon Gubermur Sulawesi Selatan (Sulsel) Nurdin Halid menyesalkan tidak dilakukannya pemeriksaan rambut untuk proses test narkoba.
Bahkan NH menyebutkan proses pemeriksaan rambut dianggap cukup objektif dalam proses test narkoba yang dilakukan untuk para kandidat calon kepala daerah.
“Pemeriksaan kesehatan bagus dan didukung dari segi peralatan juga mendukung, namun sangat disayangkan pemeriksaan kesehatan tidak dilakukan test rambut,” kata Nursin Halid.
Baca Juga :
Bahkan nurdin berharap agar proses kedepannya untuk test narkoba di perlukan juga oemeriksaan rambut, sebab pemeriksaan rambut dianggap efektif unik test narkoba.
Meski demikian NH, juga mengagumi proses pemeriksaan kesehatan yang dilakukan para tim dokter ahli yang dilibatkan dalam proses pemeriksaan keaehatan.
Bahkan dalam prosesnya NH menjelaskan sejumlah tahapan pemeriksaan dilakukan, termasuk pemeriksaan Jantung, THT, USG Kulit dan Kelamin serta sejumlah pemeriksaan kesehatan lainnya.
“Alhamdulillah kami sudah melalui sejumlah proses pemeriksaan kesehatan, sisa besok kita akan melalui proses test kejiwaan,”Kata Nurdin Halid
Komentar