BNNP Sulsel: Urine Lima Orang Peserta Pilkada Serentak di Periksa BNN Pusat

Suriadi
Suriadi

Selasa, 16 Januari 2018 16:12

BNNP Sulsel: Urine Lima Orang Peserta Pilkada Serentak di Periksa BNN Pusat

TROTOAR.ID, MAKASSAR — Kepala bidang pencegahan dan pemberdayaan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sulawesi Selatan Jamalluddin mengakui jika ada lima orang peserta pemeriksaan narkoba dari lima daerah pengujiannya di lanjutkan ke BNN jakarta.

Kelima orang tersebut merupakan peserta pilkada serentak tahun 2018, dari lima daerah salah satunya adalah kabupaten Pinrang yang disebutkan kepala bidan pencegahan, usai penyerahan berkas hasil pemeriksan kesehatan kepada 13 KPUD kabu[aten/kota dan provinsi yang menggeklar pilkada serentka di Graha IDI Sulsel Jalan Topaz Raya.

“Iya benar ada urine peserta pilkada dibawah di BNN Pusat Jakarta untuk dilakukan pemeriksaan lanjutan, untuk lebih detail lagi pemeriksaan narkobanya,” Kata Jamaluddin kepada sejumlah awak media.

Jamaluddin mengaku, lima orang dari lima daerah yang dimaksud tidak bisa dia sampaikan ke publik, sebab kewenangan yang akan menyampaikan apakah positif atau negatif ada ditangan KPU sebagai penyelenggara.

Bahkan Jamaluddin membantah, jika dari lima ornag tersebut BNNP mengambil sampel darah dan Rambut dari lima orang yang dimaksud, dan secara deatil mengakui bahwa hasil sampel yang diambil adalah hasil sampel urine saja.

“Tidak ada pengambilan sampel darah dan rambut untuk lima orang tersebut, yang kita kirim ke Jakarta cuma sampel urine saja,” ungkap jamaluddin.

Dia mengakui dikirimnya sampel urine dari lima orang kejakarta, untuk memastrikan hasil detail pemeriksaan, sebab pemeriksaan yang dilakukan BNNP Provinsi Sulsel, mengindikasikan ada kandungan zat yang mirip dengan zat yang terkandung dalam Benzonda salah satu jenis narkoba yang masuk dalam item pemeriksaan narkoba pasangan calon kepala daerah.

Sebelumnya Jamal menyampaikan ada enam jenis narkoba yang di uji pada pemeriksaan narkoba terhadap pasangan calon kepala daerah, enam item tersebut yakni, Ganja, Heroin, Sabusabu, Extasy, Kokain dan Benzonad.

Selain BNNP Sulsel juga mengambil Sampel Urine calon kepala daerah yang maju dipilkada serentak di Sulsel, BNNP JUga memeriksa Urine paslon kepala dae4rah dari Provinsi Sulawesi Barat.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro19 Februari 2025 13:14
Pj Gubernur Sulsel Prof Fadjry Djufry Ngopi Bareng Kepala OPD dan Jurnalis, Perkuat Sinergi dan Transparansi
MAKASSAR, TROTOAR.ID – Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Selatan, Prof. Fadjry Djufry, menggelar pertemuan santai bertajuk Ngopi Bareng bersama Kepala...
Nasional19 Februari 2025 12:28
Jelang Pelantikan, Andi Utta – Edy Manaf Hadiri Gladi di Istana Negara
Bulukumba, Trotoar.id — Pelantikan serentak kepala daerah (KDH) dan wakil kepala daerah (WKDH) hasil Pilkada 2024 akan di gelar Kamis 20 February 20...
Metro19 Februari 2025 12:21
Jelang Pelantikan, Pejabat Pemda dan Pemprov Bertolak ke Jakarta di Tengah Instruksi Efisiensi Anggaran
MAKASSAR, TROTOAR.ID – Menjelang pelantikan serentak kepala daerah (KDH) dan wakil kepala daerah (WKDH) hasil Pilkada 2024, yang akan di gelar pada ...
Metro19 Februari 2025 11:46
Dua Kandidat Bersaing dalam Pemilihan Ketua Umum HIPMI Makassar
MAKASSAR, TROTOAR.ID — Panitia Pelaksana Musyawarah Cabang Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Makassar telah menetapkan dua calon ketua ...