Terapkan Protokol Kesehatan, Kapolres Bantaeng Berkurban 12 Ekor Sapi

Fadli
Fadli

Jumat, 31 Juli 2020 19:58

Terapkan Protokol Kesehatan, Kapolres Bantaeng Berkurban 12 Ekor Sapi

Bantaeng,Trotoar.id – Sebanyak 30 Bhabinkamtibmas Polres Bantaeng dikerahkan untuk menyalurkan paket daging kurban tersebut kepada warga.

Kapolres Bantaeng, AKBP Wawan Sumantri ST,SH,MH. mengatakan, penyaluran daging kurban Polres Bantaeng dikawal personel kepolisian. Hal ini dimaksudkan untuk menghindari interaksi banyak orang.

“Ada 30 Bhabinkamtibmas, jadi paketnya kami serahkan ke Bhabin, mereka yang salurkan ke masyarakat sekitar wilayah masing-masing,” kata Kapolres, Jumat, 31 Juli 2020.

Diketahui Polres Bantaeng berkurban 12 ekor sapi. Belasan sapi kurban tersebut merupakan hasil yang dikumpulkan dari personel Polres Bantaeng, Pemerintah dan rekanan yang terlibat.

“Saya bersyukur tahun ini anggota masih banyak yang ingin menyisihkan sebagian rejeki untuk dibelikan sapi kurban untuk dibagi-bagikan,”tutur AKBP Wawan.

Menurutnya, pelaksanaan Idul Adha di masa pandemi tidak menurunkan semangat para anggota untuk tetap melaksanakan ibadah.

Hari raya kurban tetap bisa terlaksana dengan penuh suka cita meski dalam suasana yang sedikit berbeda.

Tidak seperti biasa, di mana masyarakat yang berhak harus mengantri dan berkerumun di sekitar tempat pemotongan hewan.

Kali ini, penyaluran dilakukan dengan cara diantarkan oleh pihak panitia kurban. Sesuai dengan protap kesehatan di masa pandemi Covid-19, agar masyarakat tidak berdesak-desakan.

“Kita tetap menerapkan sesuai protap yang ketat karena hal seperti ini memicu kerumunan orang, jadi sebaiknya diantarkan door to door,”tutup AKBP Wawan. (***)

 Komentar

Berita Terbaru
Politik29 Maret 2024 04:22
Partai NasDem Sulsel Siapkan Arham Basmin Sebagai Calon Kuat di Pilkada Luwu
Dalam persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, Partai NasDem di Provinsi Sulawesi Selatan telah menegaskan akan mengusung kader inte...
News28 Maret 2024 22:04
PJ Bupati Luwu Serahkan LKPD TA 2023 ke BPK
Pj. Bupati Luwu, Muh. Saleh, menyerahkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) (Unaudited) T.A. 2023 kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perw...
Politik28 Maret 2024 20:16
NasDem Siapkan Fatmawati Rusdi Sebagai Calon Walikota Makassar di Pemilihan 2024
Partai NasDem telah menyiapkan satu nama yang akan didorong maju dalam Pemilihan Walikota Makassar 2024. Nama tersebut adalah Fatmawati Rusdi....
Metro28 Maret 2024 19:39
PD Tidar Sulsel Menggelar Acara Buka Puasa Bersama Ratusan Anak Yatim
Pengurus Daerah Tidar yang juga sayap partai Gerindra menggelar buka puasa bersama ratusan anak yatim di hotel Remcy Makassar ...