Temukan Dana Ilegal di Pelaporan Dana Kampanye, Bawaslu Akan diskualifikasi Calon

Fadli
Fadli

Minggu, 18 Oktober 2020 16:50

Temukan Dana Ilegal di Pelaporan Dana Kampanye, Bawaslu Akan diskualifikasi Calon

TROTOAR.ID, MAKASSAR — Komisioner Badan pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Sulawesi Selatan Muhammad Asry mengingatkan kepada Kandidat pasangan calon untuk tidak melakukan manipulasi pelaporan awal dana kampanye. 

Hingga dikatakan jika ada pelaporan dana kampanye kandidat dan sumbangan dari pihak perorangan dan korporasi melebihi batas yang ditentukan maka, sanksi diskualifikasi akan diperhadapkan kepada pasangan calon

“Kalau kita temukan ada aliran dana ilegal yang ditemukan maka kami tidak akan ampuni, kami akan diskualifikasi kandidat tersebut, ” Kata Asry 

Asry menambahkan, pelaporan dana kampanye pasangan calon kepala daerah yang diserahkan ke KPU akan diaudit, dan jika proses audit ditemukan manipulasi dan penginapan dana ilegal untuk kepentingan gan politik uang maka Bawaslu akan meminta KPU untuk menggugurkan pasangan calon tersebut

Menurutnya, Pasangan calon Diperbolehkan menerima dana sumbangan kampanye dari berbagai pihak termasuk Partai Politik perorangan dan korporasi yang nilainya diatur dalam PKPU 

“Untuk sumbangan perorangan maksimal Rp 7.5 juta, Sumbangan Korporasi Rp 750 Juta, Jika ditemukan melebihi batas maka kami asumsikan sumbangan tersebut sumbangan ilegal, dan akan di telusuri asal muasal sumbangan ilegal tersebut, ” Jelasnya 

Hal ini dilakukan kata dia, untuk menciptakan pilkada adil dan bersih, dari kecurangan money politik yang bisa saja dilakukan oleh oknum-oknum tertentu

Bahkan meskipun ada pihak memberikan sumbangan secara manual tanpa melalui proses perbankan, itu juga akan menjadi atensi bawaslu, sebab hal tersebut akan mudah dideteksi berdasarkan LHKPN kandidat yang telah dilaporkan ke KPK. 

 Komentar

Berita Terbaru
Politik17 April 2024 21:09
Persiapan Menghadapi Pilkada 24 Kabupaten: Pertemuan Antara Ketua DPW PPP Sulsel dan Sekretaris DPW Nasdem Sulsel
foto baru-baru ini tersebar di salah satu grup WhatsApp Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem Sulawesi Selatan, H. Syaharuddin Alrif,...
Daerah17 April 2024 21:01
Bersama Kapolda Sulsel, Pj Gubernur Bahtiar Resmikan Revitalisasi Makam Arung Pallaka dan Karaeng Pattingalloang
Dalam upaya menghormati dan melestarikan warisan sejarah, Kapolda Sulawesi Selatan (Sulsel), Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, telah merevitalisasi kompl...
Politik17 April 2024 20:55
Golkar Lutra Dukung Airlagga Kembali Jadi Ketua Umum Golkar
Ketua DPD II Golkar Luwu Utara Indah Putri Indriani menyampaikan dukungannya untuk Airlangga Hartarto kembali menakhodai Partai Golkar. Di bawah tanga...
Politik17 April 2024 18:13
Gerindra Pertimbangkan Usung Rudal di Pilwalkot
Ketua DPW Nasdem Sulsel, Rusdi Masse (RMS), Ketua DPD Gerindra Sulsel, Andi Iwan Darmawan Aras (AIA), dan Rusdin Abdullah (Rudal) bertemu untuk mengka...