Usai Kantor PDAM Digeledah Kejati, Makassar Krisis Air Bersih

Awal Nur
Awal Nur

Sabtu, 11 Desember 2021 01:25

Ilustrasi air PDAM padam. (Alam/TROTOAR)
Ilustrasi air PDAM padam. (Alam/TROTOAR)

Makassar—Air PDAM Makassar tak mengalir di sejumlah wilayah diantaranya; Pettarani dan sekitarnya, Boulevard, Pengayoman, Hertasning, Yusuf Dg Ngawing, Mapala.

Hal itu membuat sejumlah masyarakat mengeluhkan aliran air PDAM Makassar tidak mengalir selama dua hari terakhir.

Salah seorang warga yang ditemui di bilangan Jalan Boulevard, Asrullah menceritakan bahwa dirinya merasakan dampak dari tak mengalirnya air bersih.

“Di masjid saja susah air, coba saja tanya-tanya ke warga lain, keluhannya pasti sama,” ujarnya, Jumat (10/12).

Setelah ditelusuri ternyata hal ini disebabkan adanya pengerjaan pipa patah di ujung Jalan AP Pettarani—perbatasan Jalan Sultan Alauddin.

Sekedar diketahui, sebelumnya Penyidik Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan (Kejati Sulsel) menggeledah dan menyita sejumlah dokumen Kantor Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Makassar, Kamis (9/12/2021).

Penggeledahan terkait kasus dugaan korupsi dana pensiun karyawan sejak 2016 hingga 2019.

Dalam kasus ini sudah 15 orang telah diperiksa oleh penyidik pada tahap penyelidikan.

Dari 15 orang yang telah diperiksa di antaranya adalah direksi sebelumnya. Namun, sampai saat belum ada yang ditetapkan sebagai tersangka. [Ltf/Trot]

 Komentar

Berita Terbaru
Metro18 April 2024 21:40
Kolaborasi Terjalin Kuat antara Basarnas dan Pemerintah Sulsel dalam Penanganan Bencana
Dalam upaya meningkatkan keselamatan warga dan respons terhadap bencana, Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Bahtiar Baharuddin, memberikan penghargaa...
Metro18 April 2024 21:15
Kunjungan Konsulat Jenderal Filipina ke Penjabat Gubernur Sulsel
Dalam upaya memperkuat hubungan bilateral, Konsulat Jenderal Filipina, Marry Jennifer Dominggo Dingal, bertemu dengan Penjabat Gubernur Sulawesi Selat...
Politik18 April 2024 17:55
AIA Gerindra Fokus Usung Kader Dipilkada Serentak
Andi Iwan Darmawan Aras, Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Gerindra, mengungkapkan hasil pertemuan dengan ketua Nasdem Sulsel, Rusdi Masse, dan Rusdi...
Metro18 April 2024 16:54
Kunjungan ke PT. BMS: Muh. Saleh Tekankan Dampak Sosial dan Ekonomi yang Spesifik
Penjabat Bupati Luwu, Drs. H. Muh. Saleh, melakukan kunjungan kerja ke PT Bumi Mineral Sulawesi (BMS) di Desa Karang Karangan, Kecamatan Bua. Dalam ku...