PAN Belum Amini Keinginan Golkar Usung Airlangga di Koalisi IB

Fadli
Fadli

Kamis, 19 Mei 2022 18:07

PAN Belum Amini Keinginan Golkar Usung Airlangga di Koalisi IB

Trotoar.id, Makassar – Meski Koalisi Indonesia Bersatu telah terbentuk, dan Golkar tetap menginginkan Ketua Umumnya Airlangga Hartarto sebagai Calon presiden belum sepenuhnya diamini oleh Partai politik yang tergabung dalam Koalisi tersebut. 

Saleh Daulay Ketua DPP PAN, Saleh Daulay menyebutkan penentuan siapa yang disepakati sebagai calon presiden akan diputuskan bersama dengan Partai Koalisi, dan tidak ditentukan secara sendiri sendiri. 

“Keputusan soal pengusungan capres-cawapres harus ditetapkan bersama-sama. Dn ta berharap penentuan capres tidak diputuskan sendiri sendiri oleh anggota koalisi, tetapi ditetapkan secara bersama-sama,” kata Ketua DPP PAN Saleh Daulay di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (18/5/2022) di kutip Era.id

Namun Saleh juga menyampaikan jika parpol yang tergabung dalam Koalisi boleh mempersiapkan kadernya u tuk menjadi capres untuk diusung pada pilpres 2024, akan tetapi keputusan bersama akan menjadi final dari kesepakatan dalam koalisi. 

Bahkan, Partai Koalisi juga akan membentuk tim untuk mendiskusikan 1dan melakukan penjajajakn nama-nama calon presiden yang diusulkan oleh parpol koalisi. 

Lebih lanjut, Saleh mengatakan bahwa tokoh capres-cawapres yang ingin diajukan untuk diusung pada Pilpres 2024 boleh saja berasal dari internal masing-masing partai politik.

“Dibahas bersama tim yang akan dibentuk oleh masing-masing partai politik untuk dibicarakan (bersama). Ini supaya ada kesepakatan bersama,” kata Saleh.

Penulis : Lutfi

 Komentar

Berita Terbaru
Metro08 September 2024 00:05
Ribuan Warga Biringkanayya Sambut Kehadiran Andi Seto dan Rezki
Makassar, Trotoar.id – Dukungan dari kader Partai Gerindra terhadap pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Andi Seto Asapa dan Rezki...
Metro07 September 2024 23:58
Dies Natalis Ke-68 Unhas, Penjabat Gubernur Sulsel: Menuju World Class University
Makassar, Trotoar.id – Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Prof. Zudan Arif Fakrulloh, menghadiri Rapat Senat Terbuka dalam rangka Dies Natalis ke-6...
Politik07 September 2024 19:41
Rezki Mulfiati Lutfi Dekat dengan Warga Makassar lewat Politik Riang Gembira
Makassar, Trotoar.id – Rezki Mulfiati Lutfi, calon Wakil Wali Kota Makassar, terus menarik perhatian masyarakat Kota Makassar dengan pendekatan poli...
Metro07 September 2024 19:33
Sekretaris DPRD Makassar Pandu Gladi Bersih Pelantikan 50 Anggota Terpilih
Makassar, Trotoar.id,  – Sekretariat DPRD Kota Makassar menggelar gladi bersih pelantikan 50 anggota terpilih periode 2024-2029, Sabtu (7/9/2024), ...