Pemda Bulukumba

Apel Pemda Bulukumba, Terkumpul Rp10 Juta Lebih Untuk Palestina

Fadli
Fadli

Senin, 13 November 2023 12:03

Apel Pemda Bulukumba, Terkumpul Rp10 Juta Lebih Untuk Palestina

Trotoar.id, Bulukumba,- Nuansa berbeda saat pelaksanaan Apel Gabungan Lingkup Pemerintah Kabupaten Bulukumba di halaman Kantor Bupati Bulukumba.

Pada momentum apel gabungan ini Wakil Bupati (Wabup) Andi Edy Manaf yang memimpin apel, menggugah nurani para ASN untuk berdonasi membantu warga Palestina yang saat ini mendapat agresi dari Israel.

“Ini ada kotak dus, kita pasti sudah mengerti. Mari kita menyumbang seikhlasnya untuk membantu saudara saudara kita di Palestina,” ungkap Edy Manaf, yang disambut antusias peserta apel, Senin 13 November 2023.

Pemerintah Daerah, kata Edy Manaf mengambil bagian bersama stakeholder lainnya dalam menggalang bantuan dan dukungan untuk Palestina.

“Sebelumnya keluarga besar RSUD juga sudah mengumpulkan donasi sebanyak Rp13 juta rupiah untuk Palestina. Kita berharap OPD lainnya ikut berpartisipasi,” ungkapnya.

Hanya sekitar 15 menit tiga dos kardus bertuliskan Donasi For Palestina yang dibawa staf Bagian Kesra mendatangi satu persatu barisan ASN yang menjadi peserta apel. Dari ratusan ASN, terkumpul donasi sebanyak Rp10.829.500.

Kabag. Kesra Hj Syamiah yang menjadi penanggung jawab dari pengumpulan donasi ini menyampaikan jika bantuan dari para ASN lingkup Pemerintah Kabupaten Bulukumba akan diserahkan kepada pihak Baznas Bulukumba untuk disalurkan ke Palestina.

“Donasi akan diserahkan ke Baznas Bulukumba sebagai salah satu lembaga resmi menyalurkan bantuan umat,” ungkapnya.(*)

Penulis : Ilyas

 Komentar

Berita Terbaru
Nasional29 November 2023 01:44
Mantan Jendral Polisi Jabal Ketua TKD Prabowo Gibran di Sulsel
Kampanye Daerah (TKD) pasangan capon Presiden dan Wakil Presiden Prabowo Subianto Gibran Rakabuming Raka telah di serahkan ke Tim Kampanye Pusat (TKN)...
Metro28 November 2023 21:56
Timnas AMIN Sesalkan Jadwal Debat Capres-Cawapres Belum Dirilis KPU
Timnas Pemenangan Anies-Cak Imin (AMIN) mempertanyakan kesiapan Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk menyukseskan seluruh tahapan Pilpres 2024. ...
Daerah28 November 2023 20:51
Guru Honorer Pantas Dapatkan yang Terbaik dari Negara
Guru adalah pemberi inspirasi, pemberi ilmu dan tauladan, serta pahlawan tanpa tanda jasa, termasuk sebagai penjaga moralitas anak ...
Daerah28 November 2023 19:47
Parenting Life Skill, Ketua PKK Bulukumba Ajak Ibu Didik Anak Berkualitas
Ketua TP-PKK Kabupaten Bulukumba Hj. Andi Herfida Muchtar memandang pentingnya peran kaum Ibu dalam mendidik dan membesarkan anak...