Bupati Gowa Resmikan Masjid Nur Ichsan di Kantor BPN

Fadli
Fadli

Senin, 01 April 2024 20:08

Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan, menghadiri peresmian Masjid Nur Ichsan Kantor Pertanahan Kabupaten Gowa yang dilaksanakan bersamaan dengan acara Buka Puasa dan Shalat Tarawih Bersama di Jalan Malombassang Sungguminasa pada Senin (1/4).
Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan, menghadiri peresmian Masjid Nur Ichsan Kantor Pertanahan Kabupaten Gowa yang dilaksanakan bersamaan dengan acara Buka Puasa dan Shalat Tarawih Bersama di Jalan Malombassang Sungguminasa pada Senin (1/4).

Trotoar.id, Makassar — Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan, menghadiri peresmian Masjid Nur Ichsan Kantor Pertanahan Kabupaten Gowa yang dilaksanakan bersamaan dengan acara Buka Puasa dan Shalat Tarawih Bersama di Jalan Malombassang Sungguminasa pada Senin (1/4).

Dalam sambutannya, Bupati Adnan menjelaskan bahwa masjid ini dibangun di bekas Kantor Wilayah (Kanwil) Pendidikan yang merupakan lahan pemerintah.

Lahan tersebut kemudian dihibahkan kepada Badan Pertanahan Nasional (BPN) untuk pembangunan masjid, sehingga terwujudlah kolaborasi ini.

“Dari luas lahan yang tersedia, sebagian telah kita hibahkan kepada BPN untuk pembangunan masjid. Alhamdulillah, melalui kolaborasi ini, masjid ini berhasil dibangun dan selesai,” ungkapnya.

Bupati berharap agar masjid ini tetap terjaga dan selalu terisi oleh jamaah yang ingin memakmurkan masjid. Masjid Nur Ichsan diharapkan tidak hanya memiliki keindahan fisik, tetapi juga dipenuhi oleh kehadiran jamaah yang beribadah secara aktif.

“Terima kasih kepada seluruh panitia pembangunan masjid yang telah membantu dalam mewujudkan program pembangunan, khususnya di bidang keagamaan,” tambahnya.

Sementara itu, Kepala BPN Kabupaten Gowa, Achmad, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Pemerintah Kabupaten Gowa atas bantuan hibah lahan yang telah menjadi dasar pembangunan masjid ini.

“Masjid ini berdiri di atas lahan yang telah diberikan oleh pemerintah dua tahun lalu. Kami sangat berterima kasih kepada Pemkab Gowa yang telah berkontribusi dalam pembangunan masjid ini,” ujarnya.

Peresmian masjid ini ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pemotongan pita yang dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Gowa dan beberapa SKPD lingkup Pemkab Gowa. Acara kemudian dilanjutkan dengan buka puasa, shalat maghrib, dan tarawih berjamaah.

 Komentar

Berita Terbaru
Parlemen24 Januari 2025 22:04
Anggota DPR RI Meity Rahmatia Soroti Masalah Kelebihan Kapasitas dan Fasilitas di Lapas
Jakarta, Trotoar.id – Anggota DPR RI dari Fraksi PKS, Meity Rahmatia, mengungkapkan keprihatinannya terhadap kondisi sejumlah Lembaga Pemasyarakatan...
Politik24 Januari 2025 18:47
DKPP Pecat Ketua dan Dua Anggota KPU Palopo karena Langgar Kode Etik Pemilu
Jakarta, Trotoar.id – Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) RI resmi menjatuhkan sanksi pemberhentian tetap kepada tiga komisioner Komisi Pem...
Parlemen24 Januari 2025 17:19
Komisi A DPRD Sulsel Dorong Peningkatan Pelayanan Dukcapil di Jeneponto
Jeneponto, Trotoar.id – Komisi A DPRD Provinsi Sulawesi Selatan melakukan kunjungan kerja ke Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapi...
Metro24 Januari 2025 16:28
Pj Gubernur Sulsel Uji Coba Program Makan Bergizi dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Luwu
Luwu, Trotoar.id – Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Selatan, Prof. Fadjry Djufry, bersama Pj Ketua PKK Sulsel, Andi Indriaty Syaiful, meninjau pelaks...