Pemprov Sulsel

Disnakertrans Sulsel Perkuat Edukasi K3 dan Dorong Kepatuhan Perusahaan BPJS Ketenagakerjaan

MUHAMMAD LUTFI
MUHAMMAD LUTFI

Kamis, 16 Januari 2025 14:28

Disnakertrans Sulsel Perkuat Edukasi K3 dan Dorong Kepatuhan Perusahaan BPJS Ketenagakerjaan

Makassar, Trotoar.id – Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Sulawesi Selatan terus mengintensifkan upaya edukasi mengenai pentingnya penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3).

Hal ini disampaikan oleh Kepala Disnakertrans Sulsel, Jayadi Nas, dalam kegiatan Coffee Morning bersama awak media yang difasilitasi oleh Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian Sulsel, bertempat di Kantor Disnakertrans Sulsel, Rabu (15/1).

“Kami fokus melakukan pengawasan K3 di perusahaan. Ini sejalan dengan arahan Bapak Penjabat Gubernur, Prof. Fadjry Djufry, yang menekankan pentingnya memperketat pengawasan terhadap sekitar 40 ribu perusahaan di Sulsel.

Semua ini bertujuan melindungi keselamatan dan kesehatan para pekerja,” ujar Jayadi.

Momentum ini bertepatan dengan peringatan Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja Nasional yang berlangsung dari 12 Januari hingga 12 Februari 2025.

Di tingkat provinsi, berbagai kegiatan akan digelar, termasuk seminar, donor darah, dan kegiatan lainnya. Puncaknya, upacara Bulan K3 dijadwalkan pada Februari mendatang di PT Semen Tonasa, Kabupaten Pangkep.

“Peningkatan budaya K3 bertujuan melindungi kesehatan pekerja, meningkatkan produktivitas, dan memastikan kesejahteraan mereka,” tambahnya.

Selain fokus pada K3, Disnakertrans Sulsel juga menyediakan layanan mediasi untuk menanggapi laporan dari pekerja maupun perusahaan.

Jayadi juga mendorong perusahaan untuk memastikan kepesertaan pekerja dalam program BPJS Ketenagakerjaan.

“Saat ini, sekitar 52 persen pekerja di Sulsel telah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan. Kami berharap angka ini terus meningkat agar semua pekerja mendapatkan perlindungan yang layak,” jelas Jayadi.

Ketua Umum Kampanye Bulan K3, Supardi, yang juga perwakilan dari PT Semen Tonasa, menambahkan bahwa pelaksanaan Bulan K3 tahun ini mengusung konsep gotong royong, melibatkan seluruh pemangku kepentingan dari berbagai perusahaan di Sulsel.

“Konsep ini diharapkan mampu memperkuat sinergi dan kepedulian terhadap penerapan budaya K3 di berbagai sektor,” ujar Supardi.

Disnakertrans Sulsel optimistis, dengan kerja sama lintas sektor, implementasi K3 dapat menjadi budaya kerja yang kokoh demi kesejahteraan pekerja dan kemajuan perusahaan di Sulawesi Selatan.

Penulis : Awal

 Komentar

Berita Terbaru
News15 Maret 2025 21:40
Diskusi PJI Sulsel: Efisiensi Anggaran Bikin Pariwisata Kembali ke Era Pandemi
Makassar, Trotoar.id – Industri pariwisata Sulawesi Selatan, khususnya di Kota Makassar, mengalami tekanan signifikan akibat kebijakan pemerintah ya...
Metro15 Maret 2025 21:31
Safari Ramadan di Masjid Raudhatul Muflihien: Aspirasi Masyarakat dan Rencana Penataan Pasar Terong
Makassar, Trotoar.id– Dalam rangka acara Safari Ramadan di Masjid Raudhatul Muflihien, Munafri Arifuddin memanfaatkan kesempatan berharga untuk bers...
Daerah15 Maret 2025 21:25
Bupati Barru Sidak SMPN 22, Soroti Minimnya Fasilitas Toilet dan Pengelolaan Sampah
Barru, Trotoar.id – Bupati Barru, Andi Ina Kartika Sari, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke SMPN 22 Barru, Kamis (13/3/2025), guna meninjau lang...
Daerah15 Maret 2025 21:20
Jelang IdulFitri, Warga Pujananting Antusias Serbu Gerakan Pangan Murah
Barru, Trotoar.id – Menjelang Idulfitri 1446 H, warga Pujananting berbondong-bondong mendatangi Gerakan Pangan Murah (GPM) yang diselenggarakan di H...