Lahan Kritis Makin Meningkat, Ini Kata Legislator NasDem

Suriadi
Suriadi

Senin, 18 Desember 2017 13:02

Lahan Kritis Makin Meningkat, Ini Kata Legislator NasDem

Trotoar.id Luwu Utara — Legislator NasDem Sulsel, M. Rajab menggelar sosialisasi Perda Sulsel terkait pengendalian lahan kritis, Senin, 18/12/2017. Kegiatan dilaksanakan di Aula Kantor Desa Sidobinangun, Tanalili, Kabupaten Luwu Utara.

“Ini kegiatan saya sebagai legislator Nasdem Sulsel dalam rangka sosialisasi Perda” ungkap Rajab.

Menurut Rajab, yang dalam kesempatan itu mensosialisasikan Perda terkait Pengendalian Lahan Kritis bahwa setiap level pemerintahan harus memberi perhatian pada rusaknya lahan yang menjadi lahan kritis. Saat ini data dari Dinas Kehutanan Sulsel menunjukkan angka lahan kritis mencapai 525.885 Ha. Sehingga perlu melakukan upaya pengendalian.

“Lahan kritis di Sulsel mencapai angka 525.885 Ha, sehingga semua level pemerintahan harus memberikan perhatian. Lahan kritis ini terdapat di dalam kawasan hutan, maupun di luar kawasan hutan” ungkap Rajab di dampingi Kades dan Ketua BPD Sidobinangun.

Lanjut Rajab, lahan kritis itu merupakan tanah atau lahan yang tidak lagi berfungsi sebagaimana peruntukannya, baik itu hutan maupun bukan hutan. Seperti hutan produksi, jika tidak berfungsi sebagai tempat memproduksi hasil hutan, maka bisa dikategorikan kritis.

Hadir dalam pertemuan itu, Kepala Desa Sidobinangun, Sappe Turing, Ketua BPD Subani HP dan sejumlah tokoh masyarakat. Perda pengendalian lahan kritis sendiri nerupakan perda nomor 1 tahun 2017, dimana M. Rajab sendiri sebagai Ketua Pansus dalam pembahasannya. (*)

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah18 September 2024 20:52
Warga Manyampa Soroti Kelangkaan Pupuk dan Ketidakmerataan Pembagian Handtraktor, TSY Beri Tanggapan
Bulukumba, Trotoar.id – Setelah warga Balong, kini perhatian beralih ke warga Manyampa, Kecamatan Ujungloe, yang mengungkapkan keluhan mengenai ...
Daerah18 September 2024 20:48
Meriah Puncak Peringatan HKG PKK ke-52 di Bulukumba
Bulukumba, Trotoar.id– Bupati Bulukumba Andi Muchtar Ali Yusuf menghadiri puncak peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) Pemberdayaan dan Kesejahteraan...
Politik18 September 2024 20:41
Ruslan Lallo Gerakkan Relawan untuk Pemenangan Pilwalkot Makassar 2024, Andi Seto-Rezki Mulfiati Terlibat Aktif
Makassar, Trotoar.id – Politisi Partai NasDem, Ruslan Lallo, menunjukkan kekuatannya dengan mengonsolidasi jaringan relawan dan simpul-simpul dukung...
Metro18 September 2024 18:51
Sekda Sulsel Jufri Rahman Salurkan Bantuan Paket Olahan Ikan dan Seragam Sekolah di Tana Toraja
Tana Toraja, Trotoar.id – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman, didampingi Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Sulsel, Mela...