Terkuak, ASN Pindahan Dari Bantaeng “Otak” Kegaduhan SK 193

MUHAMMAD LUTFI
MUHAMMAD LUTFI

Sabtu, 20 Juli 2019 03:09

Terkuak, ASN Pindahan Dari Bantaeng “Otak” Kegaduhan SK 193

Meski dalam sidang yang digelar hingga larut malam, Reza mengakui jika nama calon pejabat saat itu digodok bersama,  meski ada SK Gubernur terkait 79 pejabat yang akan dilantik 

“Jadi ada 114 nama calon pejabat malam itu diserahkan oleh Bustanul, diluar dari nama 79 pejabat yang telah di SK kan oleh Gubernur Sulsel, ” Ungkapnya 

Setelah mengodok nama para calon pejabat saat itu, Kepala BKD Sulsel, Asri Sahrun datang dimalam itu, hingga akhirnya Reza menyelesaikan menginput nama-nama pejabat eselon III dan IV. 

Setelah itu dirinya beristirahat di ruangan tersebut bersama dengan Bustanul,  dan kepala BKD Asri, serta Renra, Rusdi dan Toteng meninggalkan ruangan, hingga pagi harinya, Reza terbangun dan bergegas masuk kantor pada pukul 09.00 Wita. 

Di kantor BKD lah Reza, memprint SK tersebut dan menyerahkan, hasilnya ke Bustanul, selanjutnya Bustanul yang menyerahkan ke Wakil Gubernur untuk ditandatangani 

“Saya tidur di ruangan itu, dan saya bangun dan langsung ke kantor untuk print SK tersebut, dan menyerahkan ke Bustanul untuk diserahkan ke pak Wagub,” Kata Reza 

Atas keterangan Reza, sidang panitia hak angket mengambil kesimpulan jika Bustanul pegawai pindahan dari Bantaeng menjadi dalang dari kerusuhan terbitnya SK 193 pejabat di Pemprov Sulsel. 

Anggota Pansus Hak Angket DPRD Sulsel, Fachruddin Rangga mengatakan jika Bustanul ini top dan memiliki peran yang cukup luar biasa, menempatkan dirinya sendiri di OPD yang diinginkan 

“Luar biasa ini Bustanul, dia menempatkan dirinya sendiri di OPD yang diinginkan dan dia merupakan dalang dari semuanya, dia bisa mengatur-ngatur semuanya, rupanya mantan Pegawai Bantaeng juga ya, ” Kata Fahruddin Rangga. ( ***)

 Komentar

Berita Terbaru
News28 Maret 2024 19:39
PD Tidar Sulsel Menggelar Acara Buka Puasa Bersama Ratusan Anak Yatim
Pengurus Daerah Tidar yang juga sayap partai Gerindra menggelar buka puasa bersama ratusan anak yatim di hotel Remcy Makassar ...
Metro28 Maret 2024 16:43
PJ Gubernur Sulsel Pimpin Rakor Pengamanan Mudik Idul Fitri
Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Bahtiar Baharuddin, memimpin Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Operasi Terpusat Ketupat 2024 guna memastikan arus m...
Metro28 Maret 2024 00:02
Pj Ketua DWP Kota Makassar Fadliah Firman Dampingi Menteri PPPA Kunjungi KWN Fatimah Az-Zahra
Pj Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Makassar, Fadliah Firman, didampingi oleh sejumlah pengurusnya, turut serta dalam kunjungan Menteri Pember...
News27 Maret 2024 23:55
Di Depan Menteri PPPA, PJ Sekda Ungkap Program Longwis dan Jagai Anakta sebagai Upaya Keterlibatan Perempuan
PJ Sekda Kota Makassar, Firman Hamid Pagarra, menyambut kunjungan kerja Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) RI, I Gusti Ayu Bi...