TROTOAR.ID, Jakarta – Presiden Joko Widodo telah selesai divaksin. Saat proses penyuntikan, terekam kamera tangan Wakil Ketua Dokter Kepresidenan, Abdul Muthalib yang menyuntik Jokowi, gemetaran.
“Menyuntik orang di Indonesia ada rasa juga, tetapi masalah itu tidak jadi halangan untuk saya menyuntikkannya. Pertamanya saja agak gemetaran,” kata Abdul usai penyuntikkan dalam keterangannya seperti dilihat dari channel YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (13/1).
Meski demikian, Abdul bersyukur vaksinasi tersebut berhasil dilakukan tanpa rasa sakit, dan tidak terjadi pendarahan dalam proses penyuntikan.
Baca Juga :
“Berhasil (suntik) tanpa rasa sakit,” kata dia. (**)
Komentar