Ratusan Tokoh Nasional Dukung BPOM Setop Uji Klinis Vaksin Nusantara, Termasuk Eks Pimpinan KPK

Suriadi
Suriadi

Minggu, 18 April 2021 02:31

Ratusan Tokoh Nasional Dukung BPOM Setop Uji Klinis Vaksin Nusantara, Termasuk Eks Pimpinan KPK

TROTOAR.id—Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) mendapatkan dukungan untuk menyetop uji klinis tahap 2 vaksin Nusantara.

Akan tetapi dukungan tersebut dinilai bermuatan unsur politis, untuk menghentikan vaksin Nusantara. Di mana ada 105 tokoh nasional yang mendukung BPOM, salah satunya Mantan Pimpinan KPK, Erry Riyana Hardjapamekas.

“Saya pikir itu tafsiran yang salah sama sekali. Kami tidak meminta izin siapapun,” kata Erry dalam konferensi pers daring yang digelar Sabtu (17/4/2021). 

Erry menerangkan bahwa gerakan dukungan terhadap BPOM itu muncul atas inisiatif masing-masing tokoh.

Lebih lanjut, ditanya soal tujuan dari adanya dukungan tersebut, Erry menyampaikan para tokoh hanya ingin penelitian dilakukan sesuai prosedur atau kode etik di bawah BPOM. Terutama terkait masalah obat-obatan hingga vaksin. 

“Kalau BPOM menilai uji klinis fase 1 vaksin Nusantara bermasalah, ya tak boleh lanjut ke fase dua. Rekomendasi BPOM seharusnya dituruti,” tegasnya. (Al/Ltf)

 Komentar

Berita Terbaru
Politik29 Maret 2024 04:22
Partai NasDem Sulsel Siapkan Arham Basmin Sebagai Calon Kuat di Pilkada Luwu
Dalam persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, Partai NasDem di Provinsi Sulawesi Selatan telah menegaskan akan mengusung kader inte...
News28 Maret 2024 22:04
PJ Bupati Luwu Serahkan LKPD TA 2023 ke BPK
Pj. Bupati Luwu, Muh. Saleh, menyerahkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) (Unaudited) T.A. 2023 kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perw...
Politik28 Maret 2024 20:16
NasDem Siapkan Fatmawati Rusdi Sebagai Calon Walikota Makassar di Pemilihan 2024
Partai NasDem telah menyiapkan satu nama yang akan didorong maju dalam Pemilihan Walikota Makassar 2024. Nama tersebut adalah Fatmawati Rusdi....
Metro28 Maret 2024 19:39
PD Tidar Sulsel Menggelar Acara Buka Puasa Bersama Ratusan Anak Yatim
Pengurus Daerah Tidar yang juga sayap partai Gerindra menggelar buka puasa bersama ratusan anak yatim di hotel Remcy Makassar ...