Pilpres 2024

Pasangan Capres Nomor Urut 2 Unggul Sementara dalam Real Count Pilpres 2024

Fadli
Fadli

Kamis, 15 Februari 2024 02:36

Pasangan Capres Nomor Urut 2 Unggul Sementara dalam Real Count Pilpres 2024

Trotoar.id, Makassar — Pasangan calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka, saat ini menunjukkan keunggulan sementara dari dua rivalnya dalam proses Real Count Pilpres 2024.

Menurut data Real Count yang dikutip dari Website Komisi Pemilihan Umum, terdapat 17.492.762 suara yang sudah masuk dari 239.281 Tempat Pemungutan Suara (TPS) dari total 823.236 TPS, atau setara dengan 29,07 persen.

Pasangan Capres nomor urut 2 berhasil memperoleh dukungan sebanyak 9.839.964 suara, mencapai 56,25 persen dari total suara yang sudah dihitung.

Sementara itu, Pasangan Capres Nomor Urut 1, Pasnagan Anis Rasyid Baswedan-Muhaimin Iskandar, memperoleh suara sebanyak 4.209.614 atau setara dengan 24,06 persen dari suara yang sudah terhitung.

Pasangan Capres Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, meraih suara sebanyak 3.443.184, atau setara dengan 19,68 persen dari total suara yang sudah masuk.

Data Real Count yang diakses melalui laman Resmi KPU (https://pemilu2024.kpu.go.id/pilpres/hitung-suara) memberikan gambaran sementara hingga KPU menetapkan peraih suara terbanyak pada Pilpres 2024.

Penulis : Awal

 Komentar

Berita Terbaru
Metro07 November 2024 22:33
Jelang Hari Pahlawan, KPS08 Dorong Pengakuan RM Margono Djojohadikoesoemo sebagai Pahlawan Nasional
Makassar, Trotoar.id – Menyambut peringatan Hari Pahlawan 10 November, Konsorsium Pemuda Sulsel 08 (KPS08) menggelar diskusi publik bertajuk “...
Metro07 November 2024 22:27
Jelang Pilkada Pj Sekda Makassar Tekankan Larangan Pergantian RT/RW
Makassar , Trotoar.id – Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Makassar, Irwan Rusfiady Adnan, menginstruksikan kepada seluruh lurah dan camat agar tidak...
Politik07 November 2024 20:04
Nazar Sapi dari Tokoh Masyarakat Biringkanaya untuk Kemenangan Pasangan Indira-Ilham di Pilwalkot Makassar
Makassar, Trotoar.id – H. Burhanuddin, tokoh masyarakat berpengaruh di Kecamatan Biringkanaya, Makassar, mengutarakan nazar yang menarik perhatian w...
Politik07 November 2024 19:26
Andalan Hati Prioritaskan Pengembangan Ekonomi Berbasis Sumber Daya Alam dan Infrastruktur
Makassar, Trotoar.id – Tim Kampanye pasangan Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi (Andalan Hati) menggarisbawahi komitmennya untuk memajukan perek...