Pastikan Pupuk Murah untuk Petani, Wabup Edy Manaf Tinjau Stok di Gudang Distributor Bulukumba

MUHAMMAD LUTFI
MUHAMMAD LUTFI

Jumat, 24 Oktober 2025 17:13

Pastikan Pupuk Murah untuk Petani, Wabup Edy Manaf Tinjau Stok di Gudang Distributor Bulukumba
Pastikan Pupuk Murah untuk Petani, Wabup Edy Manaf Tinjau Stok di Gudang Distributor Bulukumba

BULUKUMBA, Trotoar.id — Wakil Bupati Bulukumba, Andi Edy Manaf, bergerak cepat memastikan ketersediaan dan keterjangkauan pupuk bersubsidi bagi petani di wilayahnya. 

Edy Manaf melakukan peninjauan langsung ke beberapa gudang distributor dan penyalur pupuk di Desa Taccorong dan Desa Jalanjang.

Dalam kunjungan tersebut, Wabup turut didampingi jajaran Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, serta Dinas Perikanan Kabupaten Bulukumba

Langkah ini menjadi bagian dari upaya pemerintah daerah mengawal kebijakan penurunan harga pupuk bersubsidi yang telah diberlakukan pemerintah pusat sejak 22 Oktober 2025.

“Kami ingin memastikan stok aman, harga sesuai ketentuan, dan tidak ada pihak yang memanfaatkan situasi. Petani harus dilindungi,” tegas Edy Manaf, yang sekaligus Ketua Satgas Pengawasan Pupuk Subsidi Kabupaten Bulukumba.

Adapun besaran penurunan harga pupuk bersubsidi yang ditetapkan pemerintah pusat yakni:

  • Urea: dari Rp2.250/kg menjadi Rp1.800/kg per sak

  • NPK: dari Rp2.300/kg menjadi Rp1.840/kg per sak

  • Pupuk organik: dari Rp800/kg menjadi Rp640/kg per sak

Menurut Edy Manaf, kebijakan ini merupakan bentuk keberpihakan pemerintah pusat di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto terhadap para petani, khususnya dalam menghadapi peningkatan kebutuhan sarana produksi pada musim tanam.

“Langkah ini sangat membantu petani. Tugas kami di daerah adalah memastikan kebijakan pusat ini benar-benar dirasakan langsung oleh masyarakat,” ucapnya.

Dari hasil pengecekan di lapangan, stok pupuk di Kabupaten Bulukumba dipastikan masih dalam kondisi aman dan cukup hingga memasuki musim tanam berikutnya.

“Alhamdulillah stok mencukupi. Insyaallah aman hingga musim tanam tiba,” tambahnya.

Dalam kesempatan itu, Wabup juga mengingatkan para distributor dan agen agar tidak bermain-main dengan sistem distribusi pupuk bersubsidi.

“Kalau ada yang coba-coba menimbun atau memainkan harga, akan kami tindak tegas,” tegasnya.

Pemerintah Kabupaten Bulukumba menegaskan tetap berkomitmen mengawal upaya penguatan sektor pertanian daerah melalui pengawasan distribusi pupuk, pendampingan petani, serta menjamin ketersediaan sarana produksi guna mendukung ketahanan pangan dan peningkatan kesejahteraan petani.

Penulis : Addy

 Komentar

Berita Terbaru
Nasional26 Oktober 2025 20:12
Aksi Jalanan di CPI Serukan Selamatkan Hutan dari Api
MAKASSAR, Trotoar.id — Balai Pengendalian Kebakaran Hutan Wilayah Sulawesi bersama Forum Komunitas Hijau (FKH) dan sejumlah komunitas lingkungan di ...
Kesehatan26 Oktober 2025 20:05
RSUD Haji Makassar Gelar Bakti Sosial, Puluhan Warga Terbantu Operasi Katarak dan Layanan Kesehatan Gratis
MAKASSAR, Trotoa.id — Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-356 Provinsi Sulawesi Selatan, UPT RSUD Haji Makassar menggelar bakti sosial berupa lay...
Metro26 Oktober 2025 20:01
Umat Buddha Dukung Program Pengelolaan Sampah Pemkot Makassar lewat Gerakan 1.000 Pipa Biopori
MAKASSAR, Trotoar.id — Dukungan masyarakat terhadap program pengelolaan lingkungan Pemerintah Kota Makassar di bawah kepemimpinan Wali Kota Munafri ...
Ekonomi26 Oktober 2025 17:41
Ketika Anggaran Mengendap, Kepentingan Publik Ikut Tertahan
Ada Apa di Balik Praktik Deposito Dana Daerah di Perbankan? Trotoar.id — Di tengah harapan masyarakat terhadap peningkatan pelayanan publik, isu pen...