Bupati Selayar Resmi Laporkan Pemalsu Identitasnya ke Polisi

Suriadi
Suriadi

Rabu, 20 Desember 2017 00:50

Bupati Selayar Resmi Laporkan Pemalsu Identitasnya ke Polisi

Trotoar.id, Makassar — Langkah hukum akhirnya diambil oleh Bupati Kabupaten Selayar dam Kepulauan M Basli Ali, upaya hukum diambil terkait dugaan pemalsuan dukungan yang menyatakan dirinya mendukung pasangan bakal calon Gubernur Sulawesi Selatan Ichsan Yasin Limpo-Andi Muzadkkar yang maju melalui jalur perseorangan

Bukan cuma dugaan pencaplokan identitas mencaplok akan tetapi dugaan pemalsuan tandatangan miliknya juga menjadi salah satu subjek laporan yang dilakukan kuasa hukum Bupati Selayar tersebut.

Langkah hukum tersebut diambil ketua DPD II golkar Selayar pihak kepolisian bisa menangkap pelaku yang memalsukan tandatangan miknya itu dapat di proses sesuai hukum yang berlaku.

“Melalui kuasa hukum saya, tadi siang sudah melaporkan dugaan pemalsuan pencaplokan dan pemalsuan identitas (Tandatangan) saya ke polres Selayar,”Kata M Basli Ali Bupati Selayar

Basli Ali yang juga ketia DPD II Golkar Kabupaten selayar dan kepulauan mengungkapkan bahwa identitas miliknya dan tandatangannya diduga dipalsukan, dan hal itu pun dia ketahui saat dia di datangi PPS untuk melakukan klarifikasi dukungan yang di berikan kepada bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulael Ichsan Yasin Limpo-Andi Muzadkkar belum lama ini.

Ketia Golkar Selayar itu meminta agar pelaku pencaplokan dan pemalsuan identitas (tandatangan) miliknya, ditangkapnya mengingat dugaan pemalsuan tandatangan dirinya sebagai pejabat negara sangat fatal dan akan merugikan dirinya sebagai Bupati.

Sebelumnya, Ketua Asosiasi Pemerintah Daerah Kepulauan dan Pesisir Seluruh Indonesia (ASPEKSINDO) ini mengaku kaget saat didatangi oleh tim verifikasi faktual dari KPU Selayar di Rumah Jabatannya.

Bupati Muh Basli Ali kaget dan heran saat melihat tanda tangan miliknya tertera dalam surat dukungan terhadap salah satu calon gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Selatan. (**)

 Komentar

Berita Terbaru
Metro16 September 2024 17:11
MTQ Nasional XXX Resmi Ditutup: Kafilah Sulsel Torehkan Prestasi Mengesankan
Kalimantan Timur, Trotoar.id – Gelaran Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional ke-30 di Provinsi Kalimantan Timur resmi ditutup pada Minggu,...
Daerah16 September 2024 16:59
Kanita Kahfi: “Pilkada Ini Harus Romantis, Jaga Kedamaian Tanpa Ujaran Kebencian”
Bantaeng, Trotoar.id – Dukungan masyarakat terhadap pasangan calon Bupati Bantaeng, DR. Ilham Azikin dan Nurkanita M. Kahfi, terus mengalir. Ratusan...
Politik16 September 2024 16:50
Andi Seto-Rezki Lutfi Siapkan Program Prioritas untuk Warga Pulau di Sangkarrang
Makassar, Trotoar.id – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Andi Seto Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi, berjanji untuk memberikan pe...
Daerah16 September 2024 16:46
Pasangan JADIMI Raih Dukungan Tokoh Pemuda Tani Gantarang, Siap Gerakkan Jaringan Hingga Pelosok Desa
Bulukumba, Trotoar.id – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bulukumba, Jamaluddin M Syamsir (JMS) dan Tomy Satria Yulianto (TSY), atau dikenal de...