Tanggul Cekdam Balangsikuyu Penyebab Banjir Bandang di Bantaeng

Suriadi
Suriadi

Sabtu, 13 Juni 2020 15:05

Buparti banteng Meninjau Lokasi Banjir Bandang
Buparti banteng Meninjau Lokasi Banjir Bandang

TROTOAR.ID,BANTAENG — Pemerintah Kabupaten Bantaeng terus berupaya melakukan evakuasi di sejumlah titik banjir di Kabupaten Bantaeng. Hingga pagi ino, tercatat sebanyak tujuh titik pengungsian yang telah dibentuk di Bantaeng.

Bupati Bantaeng, DR Ilham Azikin melakukan upaya langkah tanggap darurat hingga, Sabtu, 13 Juni 2020. Dari bencana itu, dia memastikan salah satu penyebab banjir adalah tingginya curah hujan sejak pagi hari. Akibatnya, cekdam Balangsikuyu di Bantaeng mengalami kerusakan di sisi kanan.

“Ada tanggul yang jebol di sisi kanan akibat timpaan material,” jelas Ilham Azikin.

Dia menambahkan, cekdam ini mengalami kerusakan pada pukul 19.00. Akibatnya, limpahan air semakin tidak terkendali.

Dia menambahkan, pihak Pemkab Bantaeng juga telah melakikan pendataan dampak dari bencana itu. Beberapa di antaranya adalah kerusakan jembatan dan akses lingkar selatan Bantaeng di Kaili. Selain itu, pasar Sentral Bantaeng juga mengalami dampak yang serius. Hampir semua pedagang di pasar ini mengalami kerugian.

Selain itu, perkantoran pemerintah juga terkena dampak. Beberapa di antaranya adalah Mall Pelayanan Publik (MPP).

“Di sini ada server milik Disdukcapil yang belum server yang belum sempat diselamatkan,” kata dia.

Gubernur Sulsel, HM Nurdin Abdullah memberikan apresiasi atas penanggulangan itu. Dia menyebut upaya tanggap darurat ini sudah tepat.

“Ini memang tidak bisa dihindari. Tetapi upaya tanggap darurat ini sudah tepat,” jelas dia.(*)

 Komentar

Berita Terbaru
Metro18 April 2024 21:40
Kolaborasi Terjalin Kuat antara Basarnas dan Pemerintah Sulsel dalam Penanganan Bencana
Dalam upaya meningkatkan keselamatan warga dan respons terhadap bencana, Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Bahtiar Baharuddin, memberikan penghargaa...
Metro18 April 2024 21:15
Kunjungan Konsulat Jenderal Filipina ke Penjabat Gubernur Sulsel
Dalam upaya memperkuat hubungan bilateral, Konsulat Jenderal Filipina, Marry Jennifer Dominggo Dingal, bertemu dengan Penjabat Gubernur Sulawesi Selat...
Politik18 April 2024 17:55
AIA Gerindra Fokus Usung Kader Dipilkada Serentak
Andi Iwan Darmawan Aras, Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Gerindra, mengungkapkan hasil pertemuan dengan ketua Nasdem Sulsel, Rusdi Masse, dan Rusdi...
Metro18 April 2024 16:54
Kunjungan ke PT. BMS: Muh. Saleh Tekankan Dampak Sosial dan Ekonomi yang Spesifik
Penjabat Bupati Luwu, Drs. H. Muh. Saleh, melakukan kunjungan kerja ke PT Bumi Mineral Sulawesi (BMS) di Desa Karang Karangan, Kecamatan Bua. Dalam ku...