TROTOAR.ID, MAKASSAR – Ketua DPD I Golkar Sulawesi Selatan Taufan Pawe nampaknya diperhadapkan dengan ketidakharmonisan kader. Pasalnya, hasil Musyawarah Daerah X Partai Golkar Kabupaten Sinjai masih menimbulkan protes sejumlah kader.
Sebut saja Mantan Plt Ketua Golkar Sinjai Iskandar Lathief alias Icul. Ia bahkan secara terang menyebut bahwa Bupati Kabupaten Gowa Adnan Purichta Ichsan Yasin Limpo lebih memiliki leadership ketimbang Taufan Pawe yang juga sebagai Wali Kota Parepare.
Menurut Icul, tidak ada keharusan mengusung Taufan Pawe maju Pilgub Sulsel jika ada kader yang lebih kuat elekroral dan berprestasi.
Baca Juga :
“Tidak harus ketua (Taufan Pawe) yang diusung, apalagi jika ada kader lain yang lebih smart ditambah lebih good looking dan lebih tinggi surveinya,” kata Icul kepada Tribun Timur, Jumat (2/7/2021).
Keberhasilan Adnan, kata Icul, tak diragukan. Karena Adnan berhasil memimpin Gowa dengan jumlah penduduk lebih banyak daripada daerah yang dipimpin Taufan Pawe. Meski Keduanya sama-sama berada di bawah bendera berlambang pohon beringin itu. (Alam)
Komentar