Sidang Hak Angket Ungkap, Kegiatan Fakultas Kehutanan Unhas Dibiayai Biro Umum

Suriadi
Suriadi

Selasa, 23 Juli 2019 19:33

Sidang Hak Angket Ungkap,  Kegiatan Fakultas Kehutanan Unhas Dibiayai Biro Umum

TROTOAR.ID, MAKASSAR —  Sidang Panitia Hak Angket yang menghadirkan mantan Kepala Biro Umum Mohammad Hatta Sebagai pihak terperiksa menemukan adanya pembiayaan diluar lembaga pemerintah provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) menggunakan anggaran Pemerintah 

Pembiayaan yang menggunakan anggaran daerah adalah kegiatan yang dilakukan fakultas kehutanan Universitas Hasanuddin (Unhas) yang dibiayai oleh Biro umum sebesar Rp 90 juta dan diambil melalui cas daerah yang ada di Biro umum. 

Temuan tersebut terungkap  saat tim angket, Kadir Halid mempertanyakan kepada mantan biro umum Provinsi Sulsel, Hatta soal adanya kegiatan fakultas kehutanan Unhas pada bulan Desember 2018 lalu di Hotel Rinra. 

“Apa Benar Biro umum membiayai kegiatan yang dilakukan Fakultas kehutanan di Hotel Rinra,” Tanya Kadir Halid 

Hatta yang duduk sebagai terperiksa menjawab jika hal tersebut benar,  membiayai kegiatan yang dilakukan Fakultas kehutanan dengan dekan juga sebagai ketua TGUPP. 

Bahkan dekan Fakultas Kehutanan kepada dirinya mengatakan jika prof Yusran sendiri meminta kepada dirinya  atas permintaan Gubernur 

“Beliau mengatakan (Prof Yusran) ini permintaan gubernur,” ucapnya.

Adapun kegiatan yang harus dibebankan pada APBD tahun 2018  sebesar Rp 90 juta. Namun kata Hatta hal tersebut adalah keinginan Nurdin Abdullah maka dia terpaksa menanggulangi biaya kegiatan Fakultas Kehutanan Unhas. 

“Secara aturan tidak benar. Tapi dia mengatasnamakan pimpinan (Gubernur) maka kita layani,” tutupnya

 Komentar

Berita Terbaru
Politik29 Maret 2024 04:22
Partai NasDem Sulsel Siapkan Arham Basmin Sebagai Calon Kuat di Pilkada Luwu
Dalam persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, Partai NasDem di Provinsi Sulawesi Selatan telah menegaskan akan mengusung kader inte...
News28 Maret 2024 22:04
PJ Bupati Luwu Serahkan LKPD TA 2023 ke BPK
Pj. Bupati Luwu, Muh. Saleh, menyerahkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) (Unaudited) T.A. 2023 kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perw...
Politik28 Maret 2024 20:16
NasDem Siapkan Fatmawati Rusdi Sebagai Calon Walikota Makassar di Pemilihan 2024
Partai NasDem telah menyiapkan satu nama yang akan didorong maju dalam Pemilihan Walikota Makassar 2024. Nama tersebut adalah Fatmawati Rusdi....
Metro28 Maret 2024 19:39
PD Tidar Sulsel Menggelar Acara Buka Puasa Bersama Ratusan Anak Yatim
Pengurus Daerah Tidar yang juga sayap partai Gerindra menggelar buka puasa bersama ratusan anak yatim di hotel Remcy Makassar ...