MAKASSAR—Pada, 13 Desember 2021, ratusan imigran asal Afganistan yang saat ini berada di Kota Makassar menggelar aksi unjuk rasa.
Mereka menggelar aksi di depan Kantor Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Jalan Urip Sumoharjo, Kecamatan Panakkukang, Kota Makassar.
Para imigran ini meminta bantuan pemerintah utamanya Presiden Joko Widodo (Jokowi) agar dibantu segala keperluannya selama berada di Indonesia.
Baca Juga :
Selain itu, mereka juga mendesak United Nations High Commissioner for Refugees (UNHCR) atau Komisioner Tinggi PBB untuk Pengungsi agar segera memproses keberangkatan mereka ke negara ketiga yaitu; Australia, Canada, New Zealand dan Amerika.
Koordinator Aksi tersebut adalah Muhammad Ali. Dia memimpin sesamanya imigran dalam aksi yang berlangsung di Kota Makassar, siang tadi.
“Kami dari pengungsi Afghanistan telah terperangkap di Negara anda (Presiden Jokowi) sejak dari 2013- 2014. Setelah negara kami jatuh ke dalam perang, kelompok Taliban mengambil alih kekuasaan, kami kehilangan harapan terakhir kami, oleh karena itu kami mengambil keputusan, untuk melakukan pemogokan untuk menyampaikan kekhawatiran kami tentang masa depan yang tidak pasti dan untuk mengakhiri proses tidak adil dari kantor UNHCR,” tuturnya dalam laporan yang diterima trotoar.id, Senin (13/12).
[LAPORAN: MAULANA]
Komentar