DPRD Sulsel

Temui Pengunjuk Rasa Seorang Diri, Rismawati: Kita Akan Kawal Suara Rakyat

Fadli
Fadli

Senin, 05 September 2022 19:33

Temui Pengunjuk Rasa Seorang Diri, Rismawati: Kita Akan Kawal Suara Rakyat

Trotoar.id, Makassar – Meski seorang politisi perempuan partai Demokrat Rismawati Kadir Nyampa memberanikan diri untuk menemui sejumlah elemen mahasiswa yang menggelar unjuk rasa menolak kenaikan Bahan Bakar minyak yang dilakukan di Gedung DPRD Sulsel 

Hingga dirinya rela meninggalkan tugasnya untuk ikut dalam rombongan Panitia Khusus yang sedang melaksanakan tugas luar daerah untuk menerima aspirasi yang disuarakan mahasiswa 

“DPRD adalah rumah rakyat, maka setiap aspirasi uang masuk harus di terima dengan baik sebagai tanggung jawab saya sebagai wakil rakyat,”katanya usai menerima pengunjuk rasa di gedung DPRD Sulsel 

Rismawati yang juga ketua Kaukus parlemen perempuan ini menganggap apa yang disuarakan mahasiswa merupakan aspirasi rakyat yang harus didengar, dan diteruskan ke pemerintah pusat. 

Trotoar.id
Anggota Fraksi Partai Demokrat Rismawati Kadir Nyampa

Sebab apa yang disuarakan mahasiswa terhadap kenaikan harga BBM ini sebuah reaksi masyarakat yang diwakilkan oleh mahasiswa, apalagi diketahui  kenaikan harga BBM akan berdampak pada kenaikan sejumlah kebutuhan hidup masyarakat. 

“Kenaikan harga BBM merupakan kebijakan pemerintah pusat, dan aspirasi yang disampaikan mahasiswa akan kita teruskan ke pemerintah pusat melalui DPR RI, sebab ini merupakan kebijakan dari pemerintah pusat,” Ucapnya 

Seharusnya  juga sebagai wakil rakyat, sangat tidak sepakat dengan kebijakan pemerintah menaikkan harga BBM, di tengah terpuruknya perekonomian saat ini, seharusnya pemerintah menimbang dan melakukan kajian mendalam akan dampak yang dirasakan oleh masyarakat nantinya.

Diketahui saat ini sejumlah anggota DPRD sedang melaksanakan tugas kunjungan ke beberapa daerah terkait pembahasan rancangan peraturan daerah yang sementara dibahas DPRD Sulsel bersama pemerintah Provinsi Sulsel 

Penulis : Upi

 Komentar

Berita Terbaru
Politik29 Maret 2024 04:22
Partai NasDem Sulsel Siapkan Arham Basmin Sebagai Calon Kuat di Pilkada Luwu
Dalam persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, Partai NasDem di Provinsi Sulawesi Selatan telah menegaskan akan mengusung kader inte...
News28 Maret 2024 22:04
PJ Bupati Luwu Serahkan LKPD TA 2023 ke BPK
Pj. Bupati Luwu, Muh. Saleh, menyerahkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) (Unaudited) T.A. 2023 kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perw...
Politik28 Maret 2024 20:16
NasDem Siapkan Fatmawati Rusdi Sebagai Calon Walikota Makassar di Pemilihan 2024
Partai NasDem telah menyiapkan satu nama yang akan didorong maju dalam Pemilihan Walikota Makassar 2024. Nama tersebut adalah Fatmawati Rusdi....
Metro28 Maret 2024 19:39
PD Tidar Sulsel Menggelar Acara Buka Puasa Bersama Ratusan Anak Yatim
Pengurus Daerah Tidar yang juga sayap partai Gerindra menggelar buka puasa bersama ratusan anak yatim di hotel Remcy Makassar ...